Details
Unduh Docx
Baca Lebih Lajut
Hari ini, saya ingin berbagi dengan kalian sebuah tip dari Yang Terkasih Maha Guru Ching Hai (vegan) dalam menjaga barang-barang pribadi kita.“Para Pangeran dan Putri penuh kasih, ketika dalam perjalanan, adalah bijaksana untuk mengingat nasihat orang tua atau orang yang lebih tua, seperti saat bepergian, untuk selalu memperhatikan barang bawaan kalian. Barang-barang pribadi yang paling penting, seperti KTP, paspor, dokumen yang berhubungan dengan uang, SIM, dan lain-lain, harus disimpan dengan aman di dalam tas kecil yang Anda bawa, dan selalu bersama Anda – lebih baik di depan atau dengan tangan Anda di atasnya. Jika ingin beristirahat atau tidur, taruh tas tangan itu di bawah kepala sehingga tak ada orang yang tertarik untuk mengambilnya dari Anda.Hal ini pernah terjadi pada saya ketika berada di kereta api untuk pergi ke meditasi kelompok, mengunjungi saudara-saudari kalian. Untungnya saya terjaga! Saya tidak melaporkan hal itu kepada petugas kereta api karena saya memintanya untuk mengembalikan tas saya, meski bisa saja saya lakukan (merasa kasihan kepada anak laki-laki yang compang-camping itu!). Saya ingin memberinya sejumlah uang, tetapi tidak jadi karena khawatir hal itu akan mendorong perbuatan buruknya, dan/atau memengaruhi orang lain!Kejadian ini membuat saya merasa sedih untuk waktu yang lama – bahwa dunia kita tidak berada dalam standar ideal sehingga memaksa anak itu untuk jatuh ke dalam situasi seperti itu!!! Semoga kesejahteraan masyarakat semakin membaik sehingga hal serupa tidak perlu terjadi lagi di mana pun. Tuhan Mencintai kalian anak-anak baik.”Cinta kami juga untuk-Mu, Guru! Terima kasih telah mengingatkan kami untuk menjaga barang-barang berharga kami saat bepergian. Dengan cara ini kami juga akan mencegah seseorang melakukan kesalahan, yg mungkin akan membuat mereka menyesal di kemudian hari.